Beranda » Blog » Review Kelebihan Kekurangan Canon G2000

Review Kelebihan Kekurangan Canon G2000

Diposting pada 16 August 2017 oleh VCSSOLO Admin / Dilihat: 651 kali

Review Kelebihan Kekurangan Canon G2000 disini yang akan dibahas adalah dari sudut pandang teknis. Kami paparkan sesuai pengalaman kami dalam hal servis printer. Kami sudah banyak menerima servisan Canon G2000 dengan berbagai kerusakan, dan hampir semuanya berhasil kami servis karena suku cadang kami yang lengkap.

Canon G2000 adalah printer generasi setelah Canon MP287, fiturnya hampir sama dengan Canon MP287 yang membedakan adalah G2000 ini sudah di infus dari pabrik jadi terlihat lebih rapi rakitan selang-selangnya. Untuk harganya hampir 2x lipat dari Canon MP287. Untuk spesifikasi detil Anda dapat melihat di website resmi Canon Indonesia. Disana akan terlihat keterangan jelas foto produk, fitur kecepatan cetak, dan lainya.

Review Kelebihan Kekurangan Canon G2000 kami mulai bahas dari kelebihan-kelebihanya yaitu =

  • Infus pabrik, sehingga rakitanya sangat rapi. Botol tinta hitam di sisi kiri dan 3 botol warna di sisi kanan printer.
  • Print headnya cukup awet dibandingkan dengan seri sebelumnya PG810 CL811 paket dari Canon MP287 MP237. Perkiraan keawetanya 4x lipat, tentu ini nilai yang tidak dapat dipukul rata, kerena tergantung tinta yang digunakan, cara pemakaian, dan perawatan si pemilik printer.
  • Sparepartnya cukup mudah didapatkan, karena ada beberapa part yang sama dengan Canon MP287 MP237, VCSSOLO sendiri memiliki suku cadang yang lengkap untuk Canon G2000 dan semuanya ready stock, sehingga proses servis lebih cepat.

Kekurangan dari Canon G2000 adalah :

  • Scaner mudah rusak, kami sangat banyak menemui kerusakan dalam part ini, tandanya adalah printer blinking 22x atau P22. Ganti part ini masalah langsung selesai. *disarankan pergantian oleh teknisi profesional.
  • Ada beberapa part yang cukup mahal, contohnya print head black Rp 350.000, color Rp 400.000 (hanya harga perkiraan). Scaner sendiri harganya diatas Rp 400.000.
  • Mainboard rawan rusak jika diservis dengan cara yang salah. Biasanya karena reset/servis waste ink full orang banyak searching di google. Padahal artikel disana tidak sepenuhnya benar, banyak yang hanya copas. Hal ini malah mengakibatkan mainboard Canon G2000 rusak harus servis atau ganti baru, sudah tidak dapat diservis dengan program/software.
  • Menurut kami, fitur panel tombol kurang lengkap untuk printer Canon yang harganya hampir 2 juta rupiah, sangat minim seperti Canon MP237, kami harapkan bisa seperti Canon MP287 ada display seven segment, ada angka jumlah copy jika digunakan untuk copy, memantau kerusakan/error juga lebih mudah dari keterangan panel tersebut.

Sekian dari kami Review Kelebihan Kekurangan Canon G2000 dilihat dari pengalaman kami dalam servis printer. Semoga paparan pengalaman kami ini dapat bermanfaat untuk para pembaca sekalian. Jika Anda mau order sparepart printer tipe ini, silahkan hubungi kami di link yang tersedia.

Bagikan ke

Review Kelebihan Kekurangan Canon G2000

Komentar

Belum ada komentar, jadilah yang pertama memberikan komentar.

Silahkan tulis komentar Anda

Alamat email Anda tidak akan kami publikasikan. Kolom bertanda bintang (*) wajib diisi.

*

*

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Review Kelebihan Kekurangan Canon G2000

Produk yang sangat tepat, pilihan bagus..!

Berhasil ditambahkan ke keranjang belanja
Lanjut Belanja
Checkout
Produk Quick Order

Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak dibawah:

Chat via Whatsapp

Ada yang ditanyakan?
Klik untuk chat dengan customer support kami

Anwar
● online
Riski
● online
Anwar
● online
Halo, perkenalkan saya Anwar
baru saja
Ada yang bisa saya bantu?
baru saja